Cue

Posted by ditulis oleh Xenosoma On 12:55:00 AM
















Cue - Wedding Song

Dalam dunia Post Rock, apa yang pertama kali muncul dalam benak kita kalau ada kata2 Austin, Texas ? pasti EiTS, well, saya rasa ini akan sedikit berubah. Saya tidak bermaksud membandingkan Cue dengan The Great Explosions in The Sky karena dua band ini sangat berbeda. Hanya saja album ketiga dari Cue ini benar2 menyentak dan menggugah syaraf2 sampai membuat darah ini mendidih, berlebihan ? saya serahkan ke pendapat masing2.

Sedikit sekali band Post Rock yang menggunakan Biola sebagai primary weapon dalam komposisi musik'nya atau sebagai leader dalam mengurai dan membuka jalan menerobos alur2 komposisi yang sedemikian kompleks. One thing comes to mind, Strangers Die Everyday. Tetapi Cue, kebalikan dari Strangers Die Everyday yang mood dan tone dari musik mereka terkesan sendu walaupun ada satu, dua track yang rock dan upbeat (Which is an awesome band too). Sedangkan Cue mood'nya dominan upbeat.

Basicnya dari Chamber Rock yang memakai pondasi Quiet/Loud Post Rock, satu hal yang mungkin dapat perhatikan, String and/or Violin tidak hanya dapat menghasilkan sound2 atau musik2 yang sendu atau muram, "Wedding Song for Living Things and Dead Things" membuktikan hal ini dan menghancurkan anggapan itu. Biola yang menari - nari seperti menghindari jilatan api dibawahnya, dengan tone2 Folkish diikuti drum yang seperti mengikuti kemanapun Biola itu berjalan. Track kedua ini sudah membuktikan peran dan tempat dari biola itu berada. sebagai pemimpin.

Tidak berhenti di "Can You See My Skeleton?" walaupun tarian biola agak sedikit menahan tempo, tp perhatikan gesekan2 yang kasar dan dalam yg dihasilkan, ditambah dengan piano2 yang mulai ikut berperan. Semuanya melebur menjadi satu dengan irama patah2 sesuai perintah dari Biola.

"YROKROLSUKKDN2002" haha!! salah satu track yang menarik, Chaotic Explosive Folkish old Western Cowboy, dimulai dari menit 02:40 disini masing2 instrumen stand out dan saling bersahut2an menuju klimaks yang....secara mengejutkan diakhiri dengan permainan biola yang sendu senyap seakan2 bersedih karena track ini akan berakhir.

"Fleur de Lis" penutup album dengan tepat! album ini lengkap, ada yang upbeat ada yang mellow seperti "Capture the Flag", "The Last Good Year of My Life", dan "Forests of Pencil Pierced Children" yang diselipkan diantara track2 yg upbeat, bukan berarti tidak menonjol, tetapi saling melengkapi dan kita seperti diajak untuk istirahat sejenak. "Fleur de Lis" ini gabungan dari upbeat dan mellow tadi.

Satu lagi yang sangat menarik buat saya adalah permainan drum'nya, jarang sekali musik2 Chamber ini yang drumnya chaotic dan sangat2 bervariasi. Kalau Biola pemimpinnya maka Drum'nya sebagai pendukung yang kuat dan penyangga dari Biola dan menurut saya lebih sebagai tandem dari Biola itu sendiri.

Secara keseluruhan Wedding Song benar2 memainkan hasrat kita untuk bersenang2, track2 yang lumayan pendek dan kita dibuat seperti haus dan ingin lebih lagi dari mereka, tapi disitulah kehebatannya Cue membuat komposisi yang kompleks walau secara basic dasar2 musiknya mempunyai ritme yang sama. This is exciting, fun, and refreshing


----------------------------------------------------------

Album : Wedding Song
Release : 2007
Genre : Post Rock, Chamber Rock
Download : click here or here
Buy : click here
Rating : 9.8


----------------------------------------------------------


Informasi Cue
-----------------------
Asal : Austin, Texas, USA
Tahun Aktif : 2001 - sekarang
Genre : Post Rock, Chamber Rock
Label : Earth Gets Black
Situs : ( Situs Official )
Myspace : ( MySpace )

0 komentar

Post a Comment