Cecilia::Eyes

Posted by ditulis oleh -rAy- On 10:45:00 PM

Mendengar Cecilia::Eyes pertama kali kesan saya biasa saja, sewaktu mendengar EP pertama mereka yaitu Echoes From The Attic yang dirilis pada tahun 2005 lalu. Tetapi setelah mendengar album LP mereka yaitu Mountain Tops Are Sometimes Closer to the Moon penilaian saya menjadi berbeda, dan kalau bisa dibilang album Mountain Tops Are Sometimes Closer to The Moon adalah album terbaik yang masuk kategori under-rated pada tahun 2007 lalu.

Band asal Morlanwelz, Belgia yang beranggotakan Christophe Thys (gitar), Mike Colart (gitar), Pascal Thys (bass), Xavier Waerenburgh (drums & keyboards) dan Arnaud Bailly (sound engineer) ini membuat kekuatan baru pada genre post-rock di belgia yang notabene jarang sekali ada band band post-rock yang bagus disana. Cecilia::Eyes benar-benar luar biasa.


Bercerita tentang musik Cecilia::Eyes, atmosfer pada musiknya adalah satu kekuatan utama Cecilia::Eyes, mereka dapat membangun kekuatan pada atmosfer sehingga membentuk sinematik pada musiknya. Music sinematik dari Belgia ini memadukan rasa suara-suara noise yang ringan dan indah. Band ini dapat mengingatkan saya dari musik mogwai yang memiliki emosi dan juga evolusi. Memadukan pengaruh dari post-rock dengan ambient yang kuat, band ini sukses membuat score yang indah dari adegan sendunya hujan di pagi hari.

Benar-benar indah ... !!


----------------------------------------------------------

EP: Echoes from The Attic
Release : 2005
Genre : Post Rock
Same as : Destroyalldreamers
Download : click here
Rating : 7.5




----------------------------------------------------------

Album : Mountain Tops Are Sometimes Closer to the Moon
Release : 2007
Genre : Post Rock
Same as : Destroyalldreamers
Download : click here
Rating : 9.5




----------------------------------------------------------


Informasi Cecilia::Eyes
-----------------------
Asal : Morlanwelz, Belgia
Tahun Aktif : 2005 - sekarang
Genre : Post Rock
Label : dEPOT214
Situs : ( Situs Official )
Myspace : ( MySpace )

0 komentar

Post a Comment